Google
 

Jumat, 13 Agustus 2010

Penyebab Timbulnya Masalah Kehidupan

Apa yang Anda alami saat ini? Rezeki seret, selalu ditimpa musibah, jauh dari jodoh, hidup serba kekurangan, selalu dihantui kesulitan, atau terlilit hutang? Apa pun kesulitan yang Anda rasakan, itu semua pasti ada penyebabnya. Sekarang coba bayangkan lantai rumah Anda. Suatu hari, di lantai itu banyak air tergenang. Karena Anda tidak mau lantai Anda kotor atau basah karena air, maka Anda pel lantai itu. Keesokan harinya, turunlah hujan. Lantai Anda kembali digenangi air. Anda pel lagi lantai itu, kemudian selesailah masalah lantai yang tergenang air pada hari itu. Esok harinya, hujan kembali turun, dan lantai Anda kembali tergenang air lalu Anda pel lagi lantainya sampai kering. Begitu seterusnya, setiap kali lantai itu basah, Anda pel dan pel lagi sampai kering. Artinya, akar permasalahannya belum Anda selesaikan, ya kan?

Coba Anda lihat ke atas, cari dimana sumber yang mengakibatkan air terus menggenangi lantai Anda ketika turun hujan. Ya, kali ini Anda benar. Ternyata atap rumah Anda bocor. Untuk mengatasi hal ini, yang perlu Anda lakukan hanyalah menutup kebocoran di atap itu. Kalau atap yang bocor itu sudah Anda tutup, insya Alloh masalah lantai yang tergenang air tidak akan mengganggu Anda lagi. Masalah air yang tergenang di lantai hanyalah simbol atau perumpamaan dari semua masalah yang kita alami dalam hidup ini. 

Masalah yang sama akan terus menerus datang jika kita tidak berupaya mengatasi akarnya. Lalu apa sebenarnya akar permasalahan dalam kehidupan kita? Seperti cerita perumpamaan lantai yang tergenang air, kita terlalu fokus dengan masalah di bawah, sementara kita lupa melihat ke atas, melihat sesuatu yang lebih tinggi dari kita, zat Yang Maha Tinggi. Kita lupa bahwa masalah kita di dunia ada pembuatnya, ada yang mengendalikan masalah itu, Dia-lah Alloh SWT. Alloh ciptakan masalah itu agar kita ingat kepada-Nya, kembali ke jalan-Nya, kembali melakukan apa yang Ia perintahkan, dan kita segera menghentikan segala perbuatan yang Ia larang tetapi terus kita kerjakan.  

Ok, sekarang kita sudah ingat Alloh SWT, lalu apa yang harus kita kerjakan? 
 
Pertama, kita harus melakukan analisis terlebih dahulu, kita sebut proses ini sebagai analisis kebocoran. Biasanya, kebocoran itu terjadi di antara 10 lubang, yakni 10 Dosa Besar (10 DB). Untuk memudahkan Anda melakukan analisis ini, berikut ini saya berikan 10 pertanyaan yang perlu Anda jawab dengan sejujur-jujurnya, cukup jawab dalam hati saja, tidak perlu Anda kirim sms ke saya jawabannya.


  1. Pernahkah Anda pergi ke dukun, paranormal, tukang ramal, “orang pintar”, atau menyimpan benda-benda yang Anda anggap keramat?
  2. Pernahkah Anda meninggalkan sholat, tidak mengerjakan salah satu sholat lima waktu, atau selalu sholat di akhir waktu?
  3. Pernahkah Anda bermain judi, taruhan, mengadu binatang, atau mengirim sms undian berhadiah berkali-kali?
  4. Pernahkah Anda minum alkohol, bir, minuman keras lainnya, atau mengisap ganja/narkoba?
  5. Pernahkah Anda melakukan hubungan suami-istri di luar nikah?
  6. Pernahkah Anda menyakiti perasaan orang tua Anda, berkata-kata kasar kepada orang tua Anda, atau tidak mendoakan kebaikan untuk kedua orang tua Anda?
  7. Pernahkan Anda memakan sesuatu yang bukan hak Anda, dari hasil menipu, mencuri, menyakiti atau menzolimi orang lain, bunga dari bank atau bunga piutang orang lain kepada Anda, atau mengambil hak anak yatim?
  8. Pernahkah Anda memutuskan hubungan silaturrahmi dengan saudara, keluarga, tetangga, teman, atau orang lain?
  9. Pernahkan Anda membunuh, memfitnah, atau menggunjing orang?
  10. Anda jarang sekali bersedekah kepada fakir, miskin, dan anak yatim, atau sedekah Anda selama ini kurang dari 10% penghasilan Anda?
Jika Anda menjawab salah satu dari sepuluh pertanyaan di atas dengan jawaban “YA” atau “PERNAH”, maka di situlah letak kebocorannya. Kebocoran itu adalah dosa besar Anda kepada Alloh SWT yang mungkin telah membuat Ia murka kepada Anda. Inilah akar permasalahan sebenarnya, rezeki Anda seret bukan karena Anda tidak mampu bekerja dan menghasilkan uang, jodoh Anda jauh bukan karena wajah Anda yang tak rupawan, kesehatan Anda selalu terganggu bukan karena daya tahan tubuh Anda lemah, musibah sering Anda alami bukan karena Anda bernasib malang, tapi semua itu adalah karena ada yang bocor, Anda pernah melakukan salah satu dosa besar sehingga Alloh SWT belum bersimpati kepada Anda.

Setelah kita temukan akar permasalahannya, maka langkah kedua adalah kita tutup lubang yang bocor itu. Cara menutupnya adalah dengan bertobat kepada Alloh SWT. Teknisnya, Anda harus melakukan minimal 7 langkah melakukan Tobat. Apa saja ketujuh langkah itu? Akan kita bahas dalam postingan berikutnya. Keep reading.

1 komentar:

  1. tsnk qyu mas atss nasehatnya.smg sya dapat mnjd yg lbh bak lagi

    BalasHapus